NARASI21.ID – Pemerintah Kabupaten Boalemo terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat.
Hal ini ditandai dengan kunjungan resmi Bupati Boalemo, Drs. H. Rum Pagau, ke Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) RI, khususnya menemui Direktur Pembangunan Wilayah Timur, Ika Retna Wulandary, ST., MSc.
Kunjungan tersebut merupakan tindak lanjut dari Peraturan Presiden Nomor 38 Tahun 2015 dan Peraturan Menteri PPN/Bappenas Nomor 7 Tahun 2023 tentang Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
Skema KPBU menjadi fokus utama Pemda Boalemo sebagai solusi untuk mengatasi keterbatasan anggaran serta meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan kesehatan daerah.
Dalam agenda ini Rum Pagau didampingi oleh Wakil Bupati Boalemo, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Boalemo, Anggota Badan Anggaran DPRD Boalemo, Kepala Bappeda, serta Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo.
Kehadiran unsur eksekutif dan legislatif tersebut mempertegas komitmen bersama untuk mendorong pembangunan kesehatan yang lebih maju dan berkelanjutan.
Pemda Boalemo menaruh perhatian besar terhadap peningkatan layanan di dua rumah sakit daerah, yakni RSUD drg. Clara Gobel dan RSUD dr. Ir. Iwan Bokings. Keduanya merupakan fasilitas kesehatan rujukan utama masyarakat Boalemo yang membutuhkan modernisasi sarana, prasarana, serta peningkatan mutu layanan sejalan dengan tuntutan perkembangan zaman.
Melalui skema KPBU, Pemda berharap dapat bermitra dengan badan usaha untuk percepatan penyediaan infrastruktur kesehatan yang lebih memadai tanpa membebani Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Model kerja sama ini dinilai mampu meningkatkan efektivitas pembiayaan sekaligus mempercepat pemerataan akses pelayanan kesehatan berkualitas di wilayah Boalemo.
Bappenas Apresiasi Langkah Cepat Pemda Boalemo
Direktur Pembangunan Wilayah Timur PPN/Bappenas RI, Ika Retna Wulandary, menyambut baik maksud dan tujuan pemerintah daerah Boalemo.
Retna mengapresiasi langkah proaktif Bupati Rum Pagau yang bergerak cepat menyiapkan dasar pengembangan infrastruktur kesehatan melalui skema KPBU.
Menurutnya, sektor kesehatan merupakan salah satu mandat penting dalam Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang harus dipenuhi pemerintah daerah. Karena itu, Bappenas siap memberikan dukungan penuh dalam mendorong penyusunan dan percepatan proyek KPBU di Kabupaten Boalemo.
“Bappenas sebagai koordinator utama KPBU akan membantu memfasilitasi proses ini. Kami juga akan berkoordinasi dengan Kementerian Keuangan dan LKPP untuk memastikan kolaborasi pemerintah dan sektor swasta dapat berjalan efektif,” ujar Ika Retna Wulandary
Lebih lanjut, Bupati Rum Pagau menyampaikan terima kasih atas penerimaan dan dukungan dari Bappenas. dirinya menegaskan bahwa peningkatan layanan kesehatan merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah demi menjawab kebutuhan masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup warga Boalemo.
“Kami datang dengan komitmen penuh untuk menghadirkan layanan kesehatan yang lebih baik. Dengan dukungan Bappenas, kami optimis pengembangan RSUD Clara Gobel dan RSUD Iwan Bokings dapat terlaksana melalui mekanisme KPBU,” ujar Rum Pagau.
Pertemuan ini sekaligus membuka ruang kerjasama lebih luas antara Pemda Boalemo dan pemerintah pusat, serta membuka peluang keterlibatan sektor swasta dalam pembangunan infrastruktur kesehatan yang berkualitas dan berkelanjutan.



