NARASI21.ID – Bupati Boalemo Drs. Rum Pagau kembali manyalurkan bantuan paket sahur Ramadhan dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Boalemo kepada petugas kebersihan jalan dan pengangkut sampah.
Bantuan berupa beras, gula pasir, ikan kaleng, minyak goreng, teh celup, mie instan tersebut dibagikan ke 68 petugas, dan diserahkan langsung Rum Pagau secara simbolis kepada 10 penerima, yang berlokasi di Pendopo Kantor Bupati. Senin, (17/03/2025).
Ketua Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Boalemo, Mus Moha mengatakan selama bulan Ramadhan pihak BAZNAS telah menyalurkan 11.250 Kg beras di tujuh kecamatan pada prosesi Mopotilolo dan Safari Ramadhan.
“Tentu kita ketahui bersama bahwa bantuan yang sering kami salurkan untuk masyarakat ini bersumber dari 2,5% potongan zakat dari bapak ibu ASN. Semoga kebaikan kita untuk membantu masyarakat yang kurang mampu lewat zakat 2,5% ini beroleh pahala dari Allah SWT,” tutur Ketua BAZNAS
Sementara itu Bupati Rum Pagau menyampaikan apresiasi atas keikhlasan para Aparatur Sipil Negara yang telah bersedia berbagi lewat zakat untuk membantu kaum dhuafa di Boalemo.
“Terima kasih untuk para ASN yang telah bersedia untuk berbagi, jika kita ikhlas, yakin dan percaya bapak ibu pasti akan merasakan manfaat dari berzakat. Insyaallah kita akan terlindungi dari hal-hal yang buruk jika sering berbuat kebaikan dijalan Allah,” pungkasnya
REDAKSI – MITRO NANTO